Nikmati 12 Wahana Fantastis di Water Kingdom Mekarsari

4 min read

Tampak Depan Water Kingdom Mekarsari

Water Kingdom Mekarsari, wisata air terbesar dan terlengkap di Indonesia, tempat merasakan serunya bermain air di 12 wahana permainan air yang seru dan menantang adrenalin.

Tampak Depan Water Kingdom Mekarsari
Gambar Water Kingdom Mekarsari via instagram.com/waterkingdom mekarsari
Jam Buka: Pukul 08.00 – 17.00.
Tiket Masuk: Rp. 85.000 – Rp 125.000/per orang.
Nomor Telpon: (021) 29232923
Aktivitas: Bermain air, bereksplorasi, olahraga air, dan bersantai di wahana waterpark.
Waktu Terbaik: Pukul 11.00 – 14.00 WIB.
Perlu Dibawa: Alat mandi, baju ganti, baju renang, kamera.
Larangan: Dilarang membawa makanan berat.
Alamat: Jl. Raya Jonggol – Cileungsi No.KM. 3, Mekarsari, Kec. Cileungsi, Bogor, Jawa Barat 16820
Fasilitas Umum: Parkir, Toilet, Kamar Mandi, Mushola, Loker, Klinik, Gerai Makanan, Cabin, Cabana, dll.
Akses Jalan: Baik
Kedai: Ada
Online Maps: View Maps

Siapa yang tak suka bermain air? Apalagi bermain di wahana yang canggih dan memacu adrenalin. Sensasinya tentu akan semakin berbeda bukan.

Di Bogor ada kerajaan air terkenal dengan lahan luas dan wahana permainan yang sangat lengkap. Namanya adalah Water Kingdom Mekarsari.

Spot Foto Water Kingdom
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Boomerang Slide
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Racer Slide
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Fruity Splash Pool
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Boomerang Slide
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Lazy River
Via instagram.com/waterkingdommekarsari
Octopus Splash Pool
Via instagram.com/waterkingdommekarsari

Sekilas info Wisata

Water Kingdom satu ini adalah sebuah tempat rekreasi berkonsep wisata air. Destinasi yang dibuka sejak 12 Desember 2012 ini hadir sebagai waterpark terbesar se-Asia Tenggara.

Luas lokasi wisatanya mencapai 5,6 Ha ditambah lokasi wisata Mekarsari lainnya menjadi 35 Ha. Water kingdom ini langsung terintegrasi dengan danau, sehingga bisa sekaligus menjadi tempat watersport di alam terbuka.

Menariknya, water kingdom ini menggabungkan sejumlah konsep wisata: bermain, berolahraga, pendidikan jasmani, rekreasi dan kenyamanan.

Selain itu, wahana permainan air di waterpark juga termasuk yang paling canggih dan pertama di Indonesia. Tak tanggung-tanggung, ada lebih dari 12 wahana permainan keren dan fantastis.

Baca Juga : Taman Buah Mekarsari

Aktivitas Wisata

Ada banyak sekali kegiatan seru di kerajaan air terbesar di Bogor ini. Tentunya, semua aktivitas wisatanya bertemakan air seperti di bawah ini.

  • Menantang adrenalin sambil berseluncur di wahana Boomerang Slide, Raft Slide dan Racer Slide. Di wahana tersebut, anda bisa mengajak pasangan, atau juga bisa lomba seluncur di Racer Slide.
  • Merasakan sensasi bermain air dan bersantai di Wave Pool yang akan membuat anda merasa bak di pantai.
  • Bereksplorasi dan bermain di wahana di Octopus Splash Pool dan Fruit Splash Pool.
  • Bersantai dan menikmati hempasan arus berlawanan di Whirl Pool.
  • Bermain futsal dengan sensasi pancuran air di Futsal Fountain.
  • Bersantai, berenang dan relaksasi di Leisure Pool.
  • Menyusuri sungai arus yang tenang dan berkeliling water kingdom di Lazy River.
  • Mengajak anak-anak bermain air dan melatih skill motorik di Kiddy Pool dan Toddler Pool.
  • Berenang atau belajar berenang di kolam renang standar internasional di Olympic Pool.

Pengunjung juga bisa berswafoto di beberapa spot di waterpark ini karena sejumlah wahana sangat catchy dan instagenic. Misalnya adalah Octopus Splash Pool dan jembatan kayu di dekat dermaga Danau Cipicung.

Beberapa pengunjung juga ada yang memanfaatkan spot jembatan kayu tersebut untuk foto prewed. Aktivitas lain seperti piknik juga bisa dilakukan di kawasan Mekarsari.

Wahana di Water Kingdom

Wahana permaian air apa saja yang bisa anda nikmati? Berikut informasi selengkapnya.

  • Boomerang Slide, merupakan wahana seluncur setinggi 15,8 m berbentuk terowongan sepajang 118 m. Di wahana ini anda akan diajak berseluncur dan meliuk-liuk di dalam terowongan dengan kecepatan sangat tinggi.
  • Raft Slide, yaitu wahana seluncur terpanjang di Indonesia dengan 2 macam jenis slide, terbuka dan tertutup. Wahana seluncur ini memiliki panjang 229 m. Slide terbuka tingginya 10,5 m dengan warna orange. Slide satunya berwarna ungu adalah slide tertutup berupa terowongan panjang.
  • Racer Slide, yaitu wahana seluncur air yang memiliki 4 jalur slide berwarna warni. Seluncur ini memiliki lintasan sepanjang 50 m dengan ketinggian 8,3 m dengan jalur menukik. Untuk mempermudah, ada fasilitas rubber board untuk papan seluncur.
  • Wave Pool, adalah kolam ombak seluas 1.318 m2 yang didesain seperti ombak dan arus yang ada di pantai. Ada juga life guard yang membuat seolah-olah area ini adalah seperti pantai asli.
  • Octopus Splash Pool, yaitu sebuah Kastil Raja Gurita yang instagenic dan dilengkapi lorong dan wahana seluncur. Ada juga sebuah ember raksasa yang akan menumpahkan air setiap 5 menit.
  • Fruit Splash Pool, wahana seperti Octopus tetapi memiliki ikon dan bentuk buah-buahan.
  • Whirl Pool, berupa kolam dua arus seluas 91,96 m2. Di kolam ini pengunjung akan merasakan sensasi terhempas arus yang muncul dari arah berlawanan.
  • Futsal Fountain, berupa wahana bermain futsal yang memiliki air mancur di sekitarnya.
  • Leisure Pool adalah kolam danau yang tenang yang digunakan untuk berenang atau bersantai.
  • Lazy River, berupa sungai arus buatan yang memiliki panjang mencapai 600 m. Dalam kolam ini hanya 1,2 m dan memiliki luas 2.687,37 m2. Cara paling tepat menikmati wahana ini adalah menggunakan ban dan menyusuri arus Lazy River.
  • Kiddy Pool adalah wahana kolam khusus untuk anak-anak. Di dalamnya ada banyak sekali wahana seperti rumah balon, terowongan, seluncuran mini, dll. Ada juga ember raksasa di ketinggian 4 m sebagai pelengkap keseruan.
  • Toddler Pool adalah sebuah kolam khusus balita yang hanya memiliki kedalaman setinggi tumit dan betis. Di kolam ini pengunjung dapat mengajak balita untuk melatih kemampuan motoriknya. Atau pengunjung dapat sekedar bersantai.
  • Olympic Pool, kolam renang seluas 945 m2 yang berbentuk oval. Kolam ini memang sengaja dibuat menyerupai kolam renang standar internasional. Di area ini terdapat body slides dan sunken bar untuk membantu pengunjung menikmati Olympic Pool.

Selain wahana di atas, di area water kingdom juga terdapat spot wisata lain seperti Danau Cipicung. Biasanya ada konser musik atau pertunjukan lainnya dimana pengunjung bisa piknik sekaligus menonton hiburan.

Fasilitas Wisata

Sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di Bogor, Water Kingdom megah ini memiliki fasilitas penunjang yang sangat lengkap.

  • Area parkir sangat luas (dapat menampung 2.000 kendaraan roda 4, 1.000 bus, dan 5.000 motor),
  • Loker water kingdom,
  • Klinik,
  • Stan dan gerai makanan/minuman,
  • Cabin untuk bersantai dan istirahat,
  • Kamar mandi dan kamar ganti,
  • Toilet,
  • Mushola,
  • Kolam,
  • Loby atau pintu masuk yang ikonik berbentuk kapal,
  • Cabana yang disewakan seharga Rp 100.000 – Rp 150.000,
  • Danau Cipicung,
  • Spot Foto,
  • Jembatan Kayu.

Selai fasilitas di atas, taman wisata air Mekarsari juga dilengkapi dengan life guard di setiap wahananya. Sehingga pengunjung tak perlu khawatir mengenai kenyamanan dan keamanan.

Harga Tiket

Apakah harga tiket di istana air ini cukup mahal? Tidak juga. Info selengkapnya bisa anda lihat di tabel berikut.

Hari Biasa (Senin – Jumat)Rp 85.000 per orang
Akhir Pekan (Sabtu – Minggu)Rp 110.000 per orang
High Season (Hari Libur)Rp 125.000 per orang

Harga tiket di atas sudah termasuk semua wahana air, spot selfie dan wahana lainnya. Namun, HTM tersebut belum termasuk biaya sewa ban, loker dan cabana.

HTM di atas sudah berlaku bagi semua pengunjung kecuali anak-anak di bawah usia 1 tahun. Sementara untuk harga makanan di sana cukup terjangkau.

Alamat dan Nomor Telepon

Lokasi taman rekreasi air ini berada di kawasan Cileungsi, Bogor. Akses menuju ke sana juga sangat baik dengan rute yang mudah pula.

Lokasi water kingdom ini tak jauh dari Taman Buah Mekarsari, sehingga anda bisa sekalian liburan di taman buah. Tak jauh dari lokasi, ada juga Water Joy dan Kampung Wisata Ciangsana.

Jam Buka

Untuk menikmati keseruan di istana air ini tidak sulit lho, karena tempatnya buka setiap hari. Rincian jam buka wisata bisa dilihat di tabel.

Hari Biasa (Senin – Jumat)Pukul 09.00 – 17.00 WIB
Akhir Pekan (Sabtu – Minggu) dan Libur Pukul 08.00 – 17.00 WIB

Sekedar info, biasanya pengunjung menghabiskan waktu sekitar 3,5 jam di tempat ini. Untuk jam favoritnya adalah weekend yaitu sejak pukul 11.00 hingga 14.00 WIB.

Q & A Water Kingdom Mekarsari

Apakah masih ada hal lain yang ingin anda ketahui? Berikut pertanyaan dan jawaban sejumlah penggunan untuk tambahan referensi.

Kesimpulan

Water Kingdom Mekarsari adalah pilihan terbaik buat anda yang ingin bermain air, olahraga sambil belajar dan mengasah keterampilan. Ada sekitar 12 wahana dengan sejuta keseruan untuk rekreasi keluarga.

Dari kerajaan air ini, anda pun bisa melanjutkan keseruan dengan mengunjungi Taman Buah Mekarsari. Dengan begitu, lengkap sudah liburan anda bersama keluarga.