Surabaya Carnival Park adalah sebuah pasar malam yang menyediakan banyak sekali wahana permainan bagi anak-anak dan orang dewasa. Jika kamu adalah type orang yang suka hang out malam-malam, maka cobalah datang ke them park modern di Surabaya ini.
Jam Buka: | 16.00-23.00 WIB |
Harga Tiket: | Tiket Utama: Rp. 60.000 (Weekdasy) – Rp. 80.000 (Weekend) | Tiket Kidsplay: Rp. 50.000 (Weekdays) – Rp. 60.000 (Weekend) |
Kontak: | (083) 8483131 |
Alamat: | Dukuh Menanggal, Gayungan, Surabaya, Jawa Timur |
Fasilitas Umum: | Area parkir, Mushola, Tempat Penitipan Barang, dll. |
Akses Jalan: | Baik |
Kedai: | Ada |
Online Maps: | View Maps |
Surabaya adalah kota terbesar kedua di Indonesia setelah jakarta. Di kota yang memiliki julukan kota pahlawan ini kamu bisa menjumpai banyak sekali objek wisata yang keindahannya tak kalah menakjubkan daripada objek-objek wisata yang ada di kota lain.
Namun jika berbicara mengenai objek wisata yang menjadi ikon pariwisata Surabaya, maka sementara ini jawabannya hanya satu, yaitu objek wisata Surabaya Carnival Park .
Bagi Sobat yang mencari aplikasi bermanfaat, kami sarankan untuk mencoba mengakses situs techin.id untuk download aplikasi sepuasnya secara gratis di sana.
Nah untuk mengetahui lebih jauh mengenai taman rekreasi Surabaya Carnival Park ini, yuk, baca dulu ulasan lengkapnya berikut ini.
Surabaya Carnival Park
Surabaya Carnival Park seperti tertulis pada pembukaan artikel ini adalah sebuah taman rekreasi berkonsep theme park modern yang menyediakan berbagai macam wahana dan atraksi permainan bagi anak-anak dan orang dewasa.
Sebelum berganti nama menjadi Surabaya Carnival Park , pasar malam terbesar di Surabaya ini dulunya dinamai Suroboyo Carnival Night Market yang di-launching dengan menyediakan sekitar 50 wahana permainan.
Seiring waktu, pengelola kemudian melakukan penambahan wahana dan atraksi terbaru di Surabaya Carnival Park . Dan hingga saat ini, jumlah wahana permainan yang tersedia adalah sejumlah 52 wahana.
Wahana permainan yang paling terkenal dan digemari oleh banyak pengunjung adalah wahana roller coster yang bernama bledek coster.
Di wahana ini, kamu bisa menikmati keseruan dan ketegangan berputar-putar di atas ketinggian. Selain itu, dari wahana bledek koster kamu juga bisa melihat dengan jelas kemegahan masjid agung Surabaya berikut landscape kota Surabaya yang nampak indah dengan hiasan lampu dari rumah-rumah penduduk.
Bagi kamu yang berencana ke Surabaya Carnival Park , selain mencoba wahana bledek coster, 10 wahana lain di bawah ini juga layak untuk dicoba.
- Giant Carousel
- Sepeda Angkasa
- Rumah Hantu
- 3D Art & Wax House
- Go-Cart
- Perang Laser
- Mini Roller Coaster
- Ferrish Wheel
- Cinema 4D
- Bioskop 360
Lokasi Surabaya Carnival Park
Alamat Surabaya Carnival Park berada di kelurahan Dukuh Menanggal, Gayungan, Surabaya, Jawa Timur.
Bagi kamu yang belum pernah datang kesana, kamu bisa memanfaatkan aplikasi google maps di smartphone untuk melihat peta lokasi dan juga rute jalan yang bisa kamu tempuh.
Namun sebagai salah satu referensi, kamu juga bisa melewati rute berikut ini untuk sampai di Surabaya Carnival Park.
Rute Menuju Taman Rekreasi Surabaya Carnival Park
Rute ini melewati jalan Waru yang mengarah ke luar kota Surabaya. Setelah sampai di sekitar pabrik paku yang ada di jalan Brigjend Katamso, silahkan ambil arah kiri dan lurus saja melewati rel kereta api.
Tidak berapa lama, di pinggir jalan kamu akan mendapati papan penunjuk arah yang salah satunya berisi petunjuk ke Surabaya Carnival. Dari sini kamu harus belok kiri dan melanjutkan perjalanan melewati jalan Kertomenanggal hingga menemukan papan penunjuk arah yang ada di Jembatan Layang.
Dari Jembatan Layang, ambil kanan dan jalan terus hingga nantinya menemukan pintu masuk Surabaya Carnival Park yang ada di kiri jalan.
Fasilitas Surabaya Carnival Park
Untuk memberi kenyamanan dan kemudahan bagi para pengunjung, di Surabaya Carnival Park sudah tersedia berbagaim macam fasilitas umum seperti area parkir, tempat penitipan barang, mushola, hingga counter refund.
Selain itu, ada juga fasilitas kursi roda untuk para pengunjung disabilitas yang tentunya memerlukan perlakukan khusus.
Kemudian bagi kamu yang gemar berburu produk fashion, di sana juga sudah tersedia para penjual produk fashion serta souvenir yang tersebar di beberapa titik di dalam lokasi.
Bahkan bagi kamu yang tiba-tiba kelaparan saat menikmati wahana permainan, kamu dengan segera bisa mengisi perut di restoran, cafe, atapun di area food court yang tersedia.
Harga Tiket Masuk Surabaya Carnival Park
Saat ini untuk bisa memasuki dan meng-eksplore semua wahana permainan yang ada di salah satu tempat wisata di surabaya, kamu harus membeli tiket masuk yang oleh pengelola jual dalam dua jenis tiket.
Yang pertama adalah tiket masuk utama objek wisata Surabaya Carnival seharga Rp. 60.000 di hari kerja dan Rp. 80.000 saat weekend.
Lalu yang kedua adalah tiket masuk ke wahana permainan khusus anak atau kidsplay yang dijual dengan harga Rp. 50.000 di hari kerja dan Rp. 60.000 di hari libur.
Di area khusus anak, tersedia wahana permainan seperti toddler, ethic kidsplay science, my body, water park, dan wahana art class.
Jam Buka Tutup Surabaya Carnival Park
Surabaya Carnival Park dibuka setiap hari mulai pukul 16.30-23.00 WIB. Untuk area khusus anak atau kidsplay, jam operasionalnya dimulai lebih awal yakni pukul 16.00-23.00 WIB.
Oh, iya. Surabaya Carnival Park juga sering dijadikan sebagai lokasi penyelenggaraan berbagai event besar. Misalnya pada tahun 2017 yang lalu, di sini pernah dilangsungkan event dan kompetisi ghost run, ramadhan vaganza, dan carnivaltography.
Bagi kamu atau organisasi yang ingin mengadakan acara serupa, di sana sudah tersedia sebuah area khusus dengan daya tampung sebanyak 4000 orang, lengkap dengan panggung siap pakai.
Demikian informasi mengenai objek wisata pasar malam Surabaya Carnival Park. Bagi kamu yang ingin mendapatkan informasi lebih lanjut, kamu bisa menghubungi layanan pelanggan di email: [email protected], ataupun bisa menghubungi pengelola via telpon ke nomor: (083) 8483131.
Semoga bermanfaat dan selamat berlibur.