Harga Tiket Masuk dan Peta Lokasi Jambi Paradise Wisata Baru Jambi

Jambi Paradise Wisata Baru Kota Jambi
Kegiatannya apa saja?
Jam Buka 09.30–18.00
Harga tiket Rp. 20.000 untuk hari biasa, dan Rp. 30.000 untuk hari libur.
Kontak 0821-8000-3377
Penginapan
Alamat Desa Talang Belido, Simpang Acai, Kebon IX, Sungai Gelam, Mekar Jaya, Sungai Gelam, Kota Jambi, Jambi 36361

Peta Lokasi 

Jambi paradise merupakan destinasi wisata baru bagi masyarakat jambi. Ditempat ini kamu bisa menemukan berbagai wahana yang menarik dan pastinya tempat ini cocok untuk liburan bersama keluarga. Karena masih dianggap baru, tempat cukup ramai saat waktu liburan tiba.

Lihat Semua Foto

Jambi Paradise adalah salah satu tempat wisata di Kota Jambi yang sangat cocok digunakan untuk piknik bersama keluarga. Jika Anda berada di Jambi, maka tak lengkap rasanya jika tidak pergi ke tempat wisata yang satu ini.

Wisata Jambi tersebut punya wahana wisata air yang cukup luas dengan desain utama seperti danau kecil mengelilingi daratan yang ada di tengahnya. Objek wisata merupakan taman wisata air yang punya konsep unik dan menarik yang dilengkapi dengan berbagai pemandangan alam yang indah.

Dulunya tempat tersebut, memang hutan untuk berburu, kini telah dirubah menjadi wisata kota yang sangat layak untuk dikunjungi baik hari biasa maupun saat liburan. Wisata ini memang cocok dijadikan sebagai tempat wisata keluarga.

Wahana Jambi Paradise ada banyak sekali macamnya, Beberapa wahana yang harus Anda coba saat berada di tempat wisata ini yakni flying fox, jembatan gantung, boat atau perahu, balon, sepeda air, labirin, sewa sepeda dan motor ATV, labirin, dan berbagai wahana lain yang tak kalah seru tentunya. Untuk fasilitas tempat wisata ini ada musholla, foodcourt, toilet, pondokan, serta gazebo.

Jalan-jalan di tempat wisata ini tak lengkap tanpa berfoto. Ada banyak spot foto bagus yang dapat Anda gunakan untuk mengambil gambar. Beberapa diantaranya yakni gerbang masuk yang dihiasi dengan tanaman plastik menjuntai. Di tempat tersebut, untuk pengambilan gambarnya memang bagus. Selain itu, ada terowongan yang ada kursi-kursi taman yang bisa menjadi andalan bagi para wisatawan untuk berfoto.

Dari berbagai spot foto, yang paling favorit di sini adalah pinggir sungai dengan papan blok warna-warni serta di anjungan tempat kendaraan air berlabuh. Tempat foto selanjutnya yang banyak diminati pengunjung yakni jajaran bunga besi besar berwarna merah jambu, dengan nuansa romantis dan kekinian.

Di tempat wisata ini, Anda juga dapat menyewa saung. Ada berbagai macam jenis saung yang disediakan di objek wisata ini yang tersebar di berbagai sudut. Harga yang ditawarkan berkisar 50.000 rupiah.

Sebuah wahana gratis yang dapat Anda nikmati di tempat ini adalah labirin. Mengitari labirin di tempat ini juga cukup menarik. Hanya saja di tempat tersebut, ada beberapa rumput yang ada di sudut labirin, karena labirin tersebut dibangun dengan batu-bata yang dicat warna tosca, sedangkan lantainya masih beralaskan tanah sehingga masih ada rumput di labirin tersebut, sehingga memberi kesan kurang terawatnya tempat ini.

Harga Tiket Masuk dan Jam Buka Jambi Paradise

Untuk berkunjung ke tempat wisata ini, Anda dikenakan biaya tiket masuk sebesar 20.000 rupiah pada hari senin hingga jumat, dan 30.000 rupiah pada hari sabtu dan minggu. Anda bisa berkunjung ke objek wisata ini mulai pukul 09.00 hingga 18.00, dimana para wisatawan bisa menikmati berbagai wahana dan fasilitas yang ada.

Peta Lokasi Jambi Paradise

Anda yang ingin pergi ke tempat wisata tersebut, bisa mengikuti rute yang ada di Google Maps. Lokasi wisata Jambi ini letaknya di Simpang Acai, Kebon IX, Sungai Gelam, Mekar Jaya, Kota Jambi. Untuk jalan masuknya relatif sudah bagus. Dari jalan utama, Anda bisa masuk lagi sekitar 2,5 kilometer untuk menuju lokasi wisata ini. Lokasinya juga tidak terlalu jauh dari pusat kota.

Menarik sekali bukan Jambi Paradise tersebut? Tempat ini memang seru buat dijadikan tempat liburan. Biar makin seru, ajak keluarga atau teman-temanmu untuk menikmati masa liburanmu di tempat ini.


Posted

in

by