Mencari kereta eksekutif satwa dengan rute Gambir ke Turi? Simak artikel di bawah ini untuk menemukan informasi jadwal kereta api Sembrani Gambir-Surabaya di bawah ini.
Kota Jakarta berada di sisi barat Pulau Jawa sedangkan Surabaya berada di tengah Pulau Jawa. Jarak yang ditempuh pun sangat jauh. Jarak kedua kota tersebut bisa mencapai lebih dari 870 km
Berpergian dengan menggunakan kendaraan pribadi pasti sangat melelahkan. Jika menggunakan pesawat terbang pasti budget membengkak.
Maka dari itu PT KAI memberikan pelayanan kereta api untuk menjangkau kedua kota tersebut. Kereta api yang dimaksut adalah KA Sembrani JKT-SBY. KA kelas eksekutif satwa ini pun mempunyai jadwal yang sibuk setiap harinya.
Dengan kereta api ini kamu bisa berpergian dengan nyaman. Karena layanan yang digunakan dari kereta api ini semuanya adalah kelas esekutif.
Kereta Api Sembrani
Kereta api milik perusahaan PT KAI ini beroperasi di Daerah Operasi I Jakarta. Pengoperasian KA Sembrani ini sudah dimulai sejak tahun 1995. Sebenarnya kereta api ini adalah hasil pengembangan dari Kereta Api Mutiara Utama yang telah beroperasi sebelumnya.
Jarak yang ditempuh kereta ini memang cukup jauh namun waktu yang dibutuhkan pun sangat singkat yaitu 10 jam dan 48 menit saja. Hal ini karena kereta ini adalah kereta aksekutif jadi tidak banyak transit pada beberapa stasiun yang dilewati.
Nah penamaan Semberani ini memang pas ditujukan pada kereta api in. Hal ini karena Semberanii bermakna kuda yang dimiliki kerajaan di Jawa yang bisa bergerak dengan cepat dan lincah.
Nah dari segi fasilitas tentunya kereta api ini lebih unggul dibandingkan dengan kereta api kelas ekonomi. Fasilitas tersebut dapat terlihat pada: reclining seat, revolving seat, AC, toilet, lampu baca, rem darurat, APAR, peredam suara, alat pemadam kebakaran, mushola, P3K, bagasi, kereta makan, jack audio, stop konta, dan hiburan.
Baca Juga: Jadwal KA Taksaka
Harga Tiket Kereta Api Sembrani
Harga tiket dari KA Sembrani ini tergolong cukup mahal karena termasuk kelas eksekutif. Untuk sekali perjalanan kamu harus membayar tiket sebesar IDR 530.000/ orang.
Jadwal Kereta Api Sembrani
Kereta Api Sembrani ini berangkat pada malam hari dengan rincian jadal sebagai berikut.
1 . Jadwal Kereta Api Sembrani Jakarta-Surabaya
Stasiun Keberangkatan | Waktu Kedatangan | Waktu Keberangkatan |
Gambir Jakarta | 19:00 WIB | |
Cirebon | 21:56 WIB | 22:03 WIB |
Tegal | 23:02 WIB | 23:08 WIB |
Pekalongan | 23:53 WIB | 23:56 WIB |
Semarang Tawang | 01:10 WIB | 01:21 WIB |
Cepu | 03:09 WIB | 03:14 WIB |
Bojonegoro | 03:43 WIB | 03:46 WIB |
Lamongan | 04:35 WIB | 04:38 WIB |
Pasar Turi Surabaya | 05:15 WIB |
2 . Jadwal Kereta Api Sembrani Surabaya-Jakarta
Stasiun Keberangkatan | Waktu Kedatangan | Waktu Keberangkatan |
Pasar Turi Surabaya | 17:30 WIB | |
Lamongan | 18:05 WIB | 18:08 WIB |
Bojonegoro | 18:59 WIB | 19:02 WIB |
Cepu | 19:32 WIB | 19:40 WIB |
Semarang | 21:30 WIB | 21:45 WIB |
Pekalongan | 22:56 WIB | 23:00 WIB |
Tegal | 23:47 WIB | 23:54 WIB |
Cirebon | 00:50 WIB | 00:57 WIB |
Jatinegara | 03:37 WIB | 03:46 WIB |
Gambir | 03:55 WIB |
Jadwal Kereta Sembrani dari tim Dolanyok ini merupakan jadwal terbaru yaang dirilis oleh PT.KAI. Pilihaan kereta ini memang tepat bagi kamu yang meiliki waktu yang tidak banyak. Namun bersiap-siap dengan budget yang agak tebal ya.
Silahkan pesan via online melalui website resmi PT.KAI atau kamu bisa langsung datang menuju loket kereta terdekat.